Asta Run 3.0 hadir sebagai ajang lari rekreasi dan kompetitif yang bertujuan untuk meningkatkan minat serta bakat masyarakat umum dalam dunia atletik. Selain mengutamakan kesehatan dan kebugaran, event ini juga menjadi wadah untuk memperkenalkan dan melestarikan cagar budaya di Klaten, khususnya di area Candi Plaosan. Dengan kategori 7K, para peserta diajak berlari sambil menikmati keindahan landmark bersejarah, sekaligus merasakan atmosfer positif lewat olahraga dan kebersamaan.
Benefit:
Peserta Asta Run 3.0 akan mendapatkan berbagai fasilitas menarik, antara lain race jersey khusus, medali finisher, BIB number, tote bag, akses water station dan refreshment di sepanjang rute, kesempatan meraih doorprize, serta terlibat dalam pemilihan best costume. Penyelenggara juga menyediakan podium bagi pemenang di kategori pria, wanita, dan pelajar, menjadikan event ini semakin kompetitif sekaligus menyenangkan.